Selasa, 07 Maret 2017

Manfaat Habbatussauda Sebagai Obat Herbal


Banyaknya penyakit yang diakibatkan oleh konsumsi bahan kimia berbahaya sepertinya mulai mengubah pikiran masyarakat. Masyarakat seolah ingin kembali pada alam untuk menghindari berbagai dampak negatif dari bahan kimia tersebut dengan mengonsumsi obat-obat herbal. Obat-obatan herbal diyakini memiliki efek samping lebih sedikit daripada obat-obat kimia. Salah satu obat herbal yang terkenal adalah Habbatussauda.


Sebenarnya habbatussauda bukanlah hal baru di dunia kesehatan. Tanaman yang juga disebut jintan hitam oleh orang Indonesia ini sudah digunakan pada zaman Rasulullah Muhammad SAW untuk mengobati berbagai macam penyakit. Karenanya masyarakat muslim menyebutnya pengobatan ala Nabi. Ternyata tanaman ini tidak hanya digunakan oleh bangsa Arab saja, tetapi juga oleh bangsa Mesir, Yunani, dan India. Tabib khusus raja Mesir telah menggunakan Habbatussauda untuk melancarkan percernaan para Raja Mesir. Di India, Habbatussauda bahkan sudah menjadi resep dokter.


Di dalam habbatussauda ada berbagai macam zat yang bermanfaat seperti crystalline Nigellone dan Arginine, Asam Alfa Linolenic dan Asam Linolenic Karotine, 15 macam asam amino protein, karbohidrat, minyak olatile, serta berbagai vitamin. Nah, sekarang apa sih manfaat Habbatussauda untuk kesehatan? Berikut ini beberapa manfaat Habbatussauda yang berhasil Kami rangkum:

ü  Manfaat Habbatussauda (Jintan Hitam)

Ø  Meningkatkan Daya tahan tubuh

Menurut penelitian yang dipimpin Drs. El-Khadi dan Kandil pada tahun 1986, mengkonsumsi habbatussauda dua kali sehari selama empat minggu terbukti mampu meningkatkan limfosit hingga 72%. Limfosit adalah sel yang melawan bibit penyakit dalam tubuh. Hasil penelitian tersebut didukung jurnal farmasi Pakistan yang mengatakan habbatussauda meningkatkan daya tahan tubuh terhadap penyakit.

Ø  Melawan kanker, tumor dan HIV/AIDS

Jintan hitam dapat melawan beberapa jenis kanker seperti kanker pankreas, kanker rahim, leukemia, kanker perut, kanker usus besar, dan kanker paru. Ini karena kandungan terpene (penyususn minyak esensial) dan alkaloid dalam Habbatussauda. Berdasarkan penelitian immuno biology laboratory, California, AS, jintan hitam mampu meningkatkan interferon (sejenis protein) sel darah putih yang berfungsi menghancurkan sel tumor, meningkatkan antibodi, dan menyerang berbagai macam virus. Semakin banyaknya interferon, maka kekebalan tubuh akan semakain meningkat sehingga bisa digunakan untuk terapi HIV/ AIDS.

Ø  Meningkatkan kecerdasan otak dan konsentrasi

Habbatussauda mengandung linoleat (omega 6) dan linolenat (omega 3) yang berfungsi meningkatkan daya ingat, konsentrasi, kewaspadaan, serta relativitas sel otak. Mengkonsumsi jintan hitam secara teratur juga bisa menghindarkan Anda dari kepikunan.

Ø  Antioksidan

Kandungan berbagai vitamin dalam jintan hitam berfungsi menangkal radikal bebas dalam tubuh. Selain itu kandungan saponin pada biji jintan hitam dapat menetralkan dan membersihkan racun dalam tubuh. Ciri-ciri orang keracunan antara lain diare, muntah, pusing, gangguan pernapasan dan tidak konsentrasi. Jika sering timbul gejala tersebut ada baiknya anda mengkonsumsi habbatussauda secara teratur.


Ø  Menghilangkan stress

Berdasarkan penelitian yang dilakukan Tahira Perveen pada tahun 2008, mengkonsumsi jintan hitam secara teratur dapat meningkatkan kadar 5-HT (pendukung perilaku baik), serta menurunkan kadar 5-HIAA (menyebabkan cemas) sehingga mereka yang sering mengkonsumsi habbatussauda lebih jarang mengalami stress.

Ø  Antialergi

Minyak nigella yang dibuat dari habbatussauda dapat mengisolasi dithimoquinone (penyebab alergi) sehingga asma bronchial atau penyakit alergi lainnya dapat ditekan. Hasil penelitian yang dilakukan oleh Dr. Med. Peter Schleincher dari universitas Munich membuktikan 70% penderita alergi debu, serbuk, dan asma sembuh setelah mengkonsumsi minyak nigella.

Ø  Memperbaiki sistem pencernaan

Ekstrak habbatussauda dapat menurunkan gastrin (hormon yang merangsang sekresi asam lambung) dan menyembuhkan borok pada dinding lambung. Oleh karena itu, jintan hitam dapat dijadikan obat bagi penderita maag. Selain itu, habbatussauda dapat melindungi dinding lambung dan saluran pencernaan dari ulkus/ borok sampai 53,56%.

Ø  Antijamur dan antibakteri

Berdasarkan penelitian yang dilakukan departemen farmasi universitas Dhaka, Banglades, ditemukan bahwa habbatussauda dapat membunuh bakteri kolera dan E.coli lebih dari ampicillin dan tetrasiklin. Selain itu, habbatussauda juga dapat membunuh E.histolytica penyebab amoebiasis, M.pyogenes penyebab bisul, B.subtilis dan D.pneumonia penyebab radang paru, dll.

Ekstrak biji jintan hitam mengandung thymoquinone yang berperan menghambat produksi jamur seperti Aspergillus niger, fusarium solani, Scopulariopsis brevicaulis, trichophiton, epidemophyton, dll. Jamur-jamur tersebut dapat menyebabkan penyakit kulit dan lainnya.

Ternyata habbatussauda memiliki berbagai manfaat untuk kesehatan. Jintan hitam ini bisa dikonsumsi oleh penderita penyakit tertentu ataupun orang yang sehat. Anda bisa menjadikannya sebagai pengganti multivitamin dalam meningkatkan daya tahan tubuh Anda. Baca juga : Manfaat Jeruk Nipis. klik disini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar