Anda mungkin tidak asing dengan ginkgo biloba. Pada beberapa
tayangan iklan dari produk suplemen makanan, ginkgo biloba dikatakan memiliki
manfaat penting untuk meningkatkan konsentrasi. Hal ini yang kemudian mempopulerkan
ginkgo biloba bagi sebagian besar masyarakat Indonesia. Ginkgo sendiri
merupakan tanaman yang berasal dari China dan telah digunakan sebagai bahan
obat-obatan tradisional selama ribuan tahun. Pohon ginkgo merupakan pohon yang
dapat tumbuh besar dan tinggi hingga mencapai puluhan meter. Daun ginkgo
sendiri memiliki bentuk khas menyerupai daun suflir yang berbentuk mirip dengan
kipas.
Ginkgo biloba dipercaya memiliki banyak manfaat bagi
kesehatan manusia. Tidak heran jika ginkgo biloba saat ini cukup banyak
digunakan sebagai salah satu bahan pokok dari produksi suplemen makanan. Nah,
berikut beberapa manfaat ginkgo biloba yang perlu anda ketahui.
Baca juga : Manfaat jus wortel. klik disini
·
Meningkatkan Konsentrasi
dan Daya Ingat
Manfaat ginkgo biloga yang satu
ini mungkin menjadi yang palin populer khususnya bagi masyarakat Indonesia.
Kandungan ginkgo biloba dipercaya mampu memperlancar aliran darah ke otak
sehingga kerja otak akan lebih optimal. Hal ini dimungkinkan mengingat suplai
oksigen menuju ke otak akan terpenuhi bersamaan dengan lancarnya aliran darah.
Namun, belum ada penelitian yang dapat membuktikan manfaat ini secara nyata.
·
Mencegah Alzheimer
Masih terkait dengan fungsi
ginkgo biloba dalam meningkatkan konsentrasi dan daya ingat, ekstrak tanaman
yang satu ini juga dipercaya mampu mencegah Alzheimer bagi orang yang
mengkonsumsinya. Kandungan ginkgo biloba sendiri diharapkan mampu menjadi satu alternatif
pilihan untuk pengobatan Alzheimer mengingat penyakit yang satu ini masih
merupakan PR besar bagi dunia kesehatan.
·
Mengatasi Impotensi
Kemampuan ginkgo biloba dalam
memperlancar aliran darah juga dipercaya dapat membantu mengembalikan fungsi
er*ksi pada pria dengan impotensi. Impotensi sendiri disebabkan oleh sirkulasi
darah yang buruk dari dan menuju al*t v*tal pria. Dengan mengonsumsi ekstrak
ginkgo biloba, sirkulasi darah akan kembali normal sehingga impotensi mampu
diatasi secara bertahap.
Hati-hati dengan Penggunaan Ginkgo Biloba!
Selain tiga manfaat ginkgo biloba di atas, masih banyak
manfaat lain yang dipercaya dapat diambil dari ginkgo biloba seperti mengatasi
depresi, strok dan masalah kesehatan lain yang memiliki keterkaitan dengan
terganggunya aliran darah di dalam tubuh.
Baca juga : Manfaat rumput laut. klik disini
Namun, di luar manfaat ginkgo biloba yang telah banyak
dipercaya oleh masyarakat di dunia, ada beberapa hal yang harus diperhatikan
terkait dengan efek samping atau bahkan resiko yang mungkin ditimbulkan oleh
tanaman yang satu ini.
Beberapa laporan terkait penggunaan ginkgo biloba
menyebutkan bahwa konsumsi ekstrak tanaman ini dapat menyebabkan perasaan mual
dan pusing. Selain itu, klaim bahwa ginkgo biloba bermanfaat untuk mengingkatkan
konsentrasi dan daya ingat masih belum dapat dibuktikan secara ilmiah.
Artinya,
mungkin saja hal tersebut benar mengingat tanaman ini telah dibercaya dalam
jangka waktu yang lama. Tapi, bisa jadi kandungan ginkgo biloba hanya merupakan
pendukung dari kandungan-kandungan lain yang ada pada suplemen yang saat ini
banyak beredar.
Sebagai langkah antisipasi terkait penggunaan ginkgo biloba,
disarankan bagi anda yang ingin mengkonsumsi produk dengan kandungan ginkgo
biloba untuk menghubungi dokter atau praktisi medis terlebih dahulu. Hal ini
diperlukan untuk menghindari potensi resiko yang bisa jadi berbeda untuk
masing-masing individu.
Sebagai catatan, Badan Pengawas Obat dan Makanan Republik
Indonesia pernah melayangkan teguran bagi produsen suplemen yang mengandung
ginkgo biloba agar mencantumkan keterangan mengenai efek samping dari ginkgo
biloba. Hal ini didasari oleh belum adanya referensi pasti mengenai ginkgo
biloba. Oleh karenanya, jika anda tertarik dengan manfaat ginkgo biloba dan
ingin mengkonsumsi produk yang mengandung ginkgo biloba, sebaiknya anda
membatasi konsumsinya dan segera menghubungi dokter jika anda merasakan gejala
kurang nyaman setelah penggunaan suplemen tersebut.
Baca juga : Manfaat alpukat. klik disini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar