Rabu, 31 Agustus 2016

Inilah Penyebab Dan Cara Mengatasi Jerawat Punggung


Jerawat adalah benda kecil menyebalkan, karena jerawat tidak hanya muncul di wajah saja namun juga di punggung dan bahkan di dada kamu. iya mungkin tidak banyak orang mengetahui hal ini karena memang tidak banyak yang mengalami jerawat punggung. Tapi bukan berarti boleh kamu spelekan, karena kalau kamu sampai lengah bisa jadi jerawat bakal mampir di punggung kamu. jerawat pada bagian tubuh lebih mengerikan karena bisa menyebar keseluruh punggung dan merembet ke bagian dada kamu.


Kenapa jerawat bisa tumbuh pada bagian punggung ? yuk kita cari tahu penyebabnya.

Saya kutip dari Livestrong.com mengatakan bahwa pori-pori tubuh seperti di punggung lebih besar sehingga menjadi lading yang cepat ditumbuhi jerawat. Menurut  America of Dermatology, mengatakan penyebab jerawat terlepas dimanapun lokasi kemunculannya adalah hasil dari kombinasi minyak berlebih, pori-pori tersumbat, bakteri dan peradanga.


Maka jika mengacu pada pernyataan diatas, ada beberapa penyebab yang dapat diidentifikasi merupakan faktor yang memicu jerawat di punggung. Lihatlah penjelasannya dibawah ini.

1.       Disebabkan keringat berlebih, keringat berlebih akan membuat kulitmu lembab dan mudah tertempel kotoran. Maka kalau sudah begini jerawat akan mudah muncul karena pori-pori yang tersumbat.

2.       Bisa karena pakaian yang terlalu ketat atau dari bahan-bahan yang tidak mudah menyerupai keringat dan mudah panas, hal ini menyebabkan kulit susah bernapas dan iritasi kulit.

3.       Iritasi kulit akibat gesekan benda-benda tertentu, misalnya tas ransel. Penggunaan tas ransel dengan beban berat akan menimbulkan kerinat dan kulit lembab sehingga dapat memicu timbulnya jerawat.

4.       Kontak kulit dengan sprei dan selimut yang kotor menyebabkan bakteri berkembang dengan cepat, hasilnya timbul jerawat.

Jika hal ini sudah terjadi pada diri kamu, kamu tidak susah khawatir karena solusinya ada. Dan menurut Huffingtonpost.com seorang dokter kulit bersetifikat, Jessica Weiser memaparkan beberapa cara untuk mengatasi kemunculan jerawat yang muncul di bagian punggung.

1.       Segerahlah mandi setelah melakukan aktifitas yang menimbulkan banyak keringta, agar punggung kamu tidak ditumbuhi jerawat.

Kunci utamanya adalah menjaga kebersihan kulit. Jika memungkinkan gunakan sabun pembersih yang mengandung asam salisilat atau yang berbasis sulfur untuk membuang minyak berlebih, kotoran dan bakteri dari permukaan kulit sebelum pori-pori  dan penyebab jerawat. Selain itu juga bisa menyegarkan kulit.

2.       Lakukanlah scrubbing secara teratur untuk mengankat sel-sel kulit mati sehingga tidak terifeksi oleh bakteri yang mengakibatkan jerawat.

Tidak seperti wajah, pori-pori punggung jauh lebih besar dan lebih rawan kemasukan sel kulit mati dan bakteri sehingga dapat mentolerir proses pengelupasan kulit dua minggu 3 kali seminggu untuk mempercepat pergantian sel dan menjaga pori-pori dari sel-sel kulit mati dan kotoran ‘kata weiser’

3.       Kurangi penggunaan deterjen dan pewangi yang mengandung banyak parfum, disinyalir kandungan ini menimbulkan iritasi dan kekeringan kulit.

Coba kamu pikirkan kembali saat menggunakan produk laundry yang mengandung banyak parfum. Menurut weiser, deterjen wangi dapat menyebabkan peningkatan iritasi dan kekeringan pada permukaan kulit yang akan memicu peradangan. Lapisan lilin pada pengering seprai dan pelembut kain juga dapat menyebabkan pori-pori tersumbat dan jerawat.

4.       Hindarilah menggunakan produk kecantikan termasuk sampo dan kondisioner yang mengandung silicon.

Seperti shampoo, kondisioner dan produk styling mengandung berbagai bahan yang sifatnya comedogenic atau menyebabkan jerawat. Kandungan sepeti sodium lauryl sulfat dan natrium laureth sulfate merupakan turunan dari silicon yang dapat menyebabkan jerawat dan iritasi kulit. Oleh karena itu saat kamu menggunakan shampoo hindari agar tidak mengenai punggung kamu.

5.       Jika melakukan perawatan kulit terlalu beresiko jadi kamu bisa menggunakan bahan alami seperti jeruk atau lemon.

Tahukah kamu buah lemon dapat mengobati jerawat pada punggung beserta bekasnya seperti noda atau flek hitam karena buah lemon mengandung vitamin B, vitamin C, karbohidrat serta fosfor. Caranya adalah dengan memeras satu buah lemon yang dicampur dengan sedikit air, lalu kamu oleskan pada permukaan kulit punggung yang berjerawat menggunakan kapas atau kain halus. Lalu kamu diamkan hingga kering dan bilas menggunakan air bersih sesudahnya.

Jadi demikianlah beberapa penyebab dan cara mengatasi jerawat punggung yang ada pada kamu. semoga bermanfaat. Dan jangan lupa tebar manfaat. Baca juga : ternyata cowok juga bisa mandul, baca penjelasannya. klik disini.

Senin, 29 Agustus 2016

Kamu Wajib Tahu! 7 Tanda Seseorang Memiliki Kecerdasan Emosional Tinggi


Apakah yang menentukan kesuksesan hidup seseorang? Banyak hal tentunya. Tapi jika dikaitkan dengan kecerdasan seseorang, ternyata 80% kesuksesan kita ditentukan oleh kecerdasan emosional. Tidak hanya itu, emotional intelligence juga begitu berpengaruh untuk menjaga tingkat pengelolaan stress yang kamu alami. Orang-orang yang meiliki kecerdasan emosional tinggi biasanya cenderung memilki kemampuan kerja yang memuaskan, kesehatan fisik dan mental yang stabil, serta kemampuan komunikasi yang efektif.


Saya mau Tanya. Apakah kamu termasuk orang yang memiliki kecerdasan emosional tinggi? Kalau kamu belum tahu coba simak tanda tanda dibawah ini. bisa jadi nanti kamu termasuk orang yang berpeluang lebih besar untuk meraih kesuksesan.


1.       Kecerdasan emosional membuatmu tahu bagaimana cara membuat hidupmu dan orang disekitar lebih bahagia dan bermakna.

Dimanapun kamu berada, kamu yang memiliki kecerdasan emosional yang tinggi akan selalu membawa kebahagiaan bagi orang lain. Dan dalam hal ini kebahagiaan yang dimaksud tidaklah sebatas pada kekayaan saja tapi bagaimana kamu mensyukuri nikmat yang didapat. Kamu juga berusaha membantu orang lain yang membutuhkan bantuan. Secara tidak langsung keberadaanmu saja akan membuat mereka yang ada disekitarmu merasa bahagia. 

2.       Kamu adalah orang yang siap melupakan kegagalan masa lalu, demi masa depan yang berharga.

Yang memiliki kecerdasan emosional tinggi akan selalu berusaha untuk memikirkan segala sesuatu yang perlu dilakukan dimasa depan. Dengan kata lain kamu adalah orang yang selalu siap untuk melupakan masa lalu dan memaafkannya. Padahal itu bukan perkara yang mudah untuk dilakukan, tapi kamu selalu berusaha. Bagi kamu masa lalu adalah pelajaran yang sangat berharga untuk membuka mata.

3.       Kamu dengan mudah mengenali kekuatan dan kelemahan yang ada dalam diri sendiri.

Kemampuan ini tidak semua orang memiliki kesadaran diri yang jujur tentang dirinya sendiri. Namun kamu yang memiliki kecerdasan emosional akan tahu betul bagaimana cara untuk mengetahui kekuatan dan kelemahan dirimu sendiri. Tidak hanya itu kamu juga mampu menganalisis bagaimana cara terbaik untuk memaksimalkan kekuatan dan mengatasi kekurangan kamu. kesadaran itulah yang melahirkan kepercayaan diri yang kuat, sehingga membuat kamu mampu dengan cerdas  mengendalikan karaktermu.

4.       Kamu tidak megalami kesulitan untuk fokus dalam melakukan dan memperhatikan sesuatu.

Kalau kamu termasuk dalam orang yang mudah fokus terhadap apa yang kamu lakukan dan kamu perhatikan maka itu menandakan kecedasan emosional kamu tingkat tinggi. Jika itu benar maka teruslah berusaha untuk menjaganya, karena fokus dengan apa yang kamu kerjakan adalah kemampuan yang dapat membantu hidup kamu.

5.       Saat menginginkan sesuatu, kamupun mampu mendorong dirimu untuk meraihnya dengan segera.

Bukan ambisius. Kamu yang cerdas secara emosional akan berusaha memotivasi dirimu sendiri untuk mendapatkan sesuatu yang kamu inginkan. Ketika kamu sudah mengetahui dengan pasti apa yang ingin kamu dapatkan, kamu akan mematiskan bahwa kamu pasti bisa meraihnya. Pikiran seperti ini akan membuat kamu terus gigih berjuang dan tidak sering mengeluh dalam perjalananya. Inilah yang akan menjadikan dirimu sebagai pribadi yang positif dan pantang menyerah demi apa yang telah kamu cita-cita.

6.       Pribadimu utuh karena aspek jasmani, rohani, emosional dan sosialmu sudah saling melengkapi.

Kamu harus bahagia karena pribadi kamu memiliki kepribadian yang utuh. Karena kamu memiliki empat aspek utama dalam hidup. Yaitu aspek emosional, sosail, jasmani, dan rohani. Setelah saling mengisi satu sama lain dan semua berfungsi dengan selaras tanpa menjadi beban berat dalam hidup kamu. dan yang paling hebat kamu mampu menjaga keseimbangan semua aspek agar tetap berjalan sesuai porsinya.
 
7.       Soal cinta. Bagimu tidak sebatas tentang menjalani hidup bersama, tapi juga tentang menciptakan pribadi yang lebih baik dari sebelumnya.

Ketika dalam berkeluarga, bersahabat, ataupun dalam pasangan, kamu selalu bisa untuk menempatkan diri dan menciptkan ikatan yang kuat berdasarkan dari rasa saling menghargai dan rasa saling percaya. Hal inilah yang membuat kamu merasa tidak pernah lelah dalam berbuat baik.

Sekarang dengan tulisan ini kamu bisa intopeksi diri, dan poin berapa saja yang ada pada diri kamu. seandainya tidak ada maka kamu belum terlambat untuk menjadi pribadi yang cerdas dalam mengelola emosi. Dan percayalah kamu pasti bisa lebih baik untuk menciptakan semua poin yang ada di atas pada diri kamu.

Ternyata Cowok Juga Bisa Mandul! Berikut Mitos dan Cara Pencegahannya



Ada banyak yang sering bertanya, apakah kemandulan juga bisa menimpa kaum adam, meski secara biologis mereka tidak mengandung atau hamil. Keadaan dimana sistim reproduksi pria yang kurang normal ini juga sangat berpengaruh pada kualitas sperma. Yakni ketidakmampuan sperma untuk membuahi sel telur, meski telah dilakukan berkali-kali. 

Dari beberapa sumber yang terpercaya maka pada artikel kali ini saya akan menyajikan beberapa mitos soal kemandulan pada pria hingga cara pencegahanya, mulai dari A-Z yang wajib kamu tahu.

Dalam istilah medis mandul disebut dengan infertile. Kemadulan adalah ketidak mampuan sepasang suami istri untuk mencapai kehamilan setelah satu tahun melaksanakan hubungan seksual secara teratur 2-3 kali dalam sepekan. Kemandulan sangat kompleks dan harus sangat serius ditangani karena penyebab kemadulan bisa saja terjadi dari kedua belah pihak, baik dari istri maupun dari suami.


Lihatlah penjelasannya dibawah ini.

1.       Mengurangi kebiasaan merokok dan minum alcohol adalah hal paling mendasar, sebelum kamu melakukan langkah-langakah besar

Kamu pasti tahu ada peringtan disetiap bungkus rokok. Iya selain menyebabkan kanker serangan jantung merokok juga dapat menyebabkan gangguan pada alat reproduksi. Dan salah satu gangguan alat reproduksi yang mungkin terjadinadalah kurang produktifnya sperma. Dan kandungan nikotin dan zat-zat dari alcohol yang menjadi utam melemahnya kerja organ reproduksi, khusunya pria. Dengan perlahan akan mengurangi, mungkin momok kemandulan akan sirna begitu saja.

Jumat, 26 Agustus 2016

Biar Tetap Nyaman, Ikuti 8 Cara Mencukur Rambut Miss V Kamu



Akhir-akhir ini banyak pendapat yang simpang siur terkait mencukur rambut kemaluan kamu. ada yang beranggapan tidak perlu mencukur rambut kemaluan, dan ada juga yang beranggapan bahwa mencukur bulu kemaluan perlu kamu lakukan. Maka pendapat yang benar adalah mencukur rambut kemaluan harus kamu lakukan karena hukumnya sunnah dan rasulullah pun menganjurkanny. disamping itu mencukur rambut kemaluan juga bermanfaat untuk kesehatan, jika kita tinjau dari dunia kesehatan. 

Yang penting kamu harus tahu adalah bagaimana cara mencukur yang baik ? mengingat, kulit kemaluan kamu itu tipis dan sangat sensitive jika terkena pengaruh dari luar. Biar aman yuk kita lihat cara dibawah ini.


1.       Pilih alat cukur yang licin dan tajam. Ingat yang kamu cukur ini bulu-bulu halus

Saya sarankan sebaiknya kamu menggunakan pisau cukur manual ketimbang yang elektrik. Karena pisau cukur manual dirasa lebih menjangkau area vagina yang akan dibersihkan, selain itu kamu juga bisa mengontrol gerakan secara perlahan. Dan pastikan pisau cukur yang kamu gunakan tajam agar memperlancar proses pencukuran.

Dan sebaiknya kamu ganti secara berkala agar pisau cukur tetap dalam keadaan tajam saat kamu memakainya. Dan jangan pernah kamu menggunakan pisau cukur bekas atau milik orang lain. karena ini peting supaya meminimalisir risiko terkena penyakit infeksi.

Selasa, 23 Agustus 2016

5 Cara Berhenti Merokok



Wacana harga rokok 50.000 perbungkus sudah diwacanakan oleh pemerinahan Jokowi Agustus 2016 kemaren. Wacana pemerintah ini pun disepekati oleh Anggota DPR RI, dan kebijakan ini akan berlaku mulai bulan September mendatang. 

Jika kebijakan ini benar-benar diterapkan maka jutaan perokok Indonesia akan berpikir 100 derajat bagaimana cara berhenti dari merokok yang efektif. Sangat banyak orang yang punya keinginan berhenti merokok dan sudah memulai programnya akan tetapi selalu gagal. Maka 5 cara ini akan membuat anda berhasil dengan rencana kamu yang ingin berhenti merokok.

Perlu kamu ketahui bahwa gaya hidup merokok sebenarnya sudah dilakukan sejak zaman dahulu. Tapi hanya segelintir orang bisa merokok pada waktu itu, karena rokok pada zaman itu merupakan benda yang cukup mahal dan bergaya jadi hanya orang-orang kerajaan yang bisa merokok. Jadi hal itu sudah berubah 180 derajat, dan hampir semua orang dewasa sekarang ini mengenal rokok dan dari 10 orang dewasa 7 dari 10 orang tersebut merokok. Rokok pun sangat mudah didapatkan bisa dengan mudah dibeli diwarung-warung terdekat.


Namun dari kenikmatan rokok tersebut ternyata rokok mengundang banyak sekali permasalahan bagi kamu, khususnya untuk kesehatan kamu. dan menurut data yang saya dapatkan dari metronews ada 46 orang yang meninggal setiap jamnya karena rokok. Waw sungguh berbahaya.

Melihat dua fakta diatas maka saya rasa sangat perlu untuk menghentikan kebiasaan buruk ini agar setidaknya kamu dapat menghindari risiko kematian tersebut.  Jadi perhatikanlah caranya dibawah ini.

1.       Dengan makan permen

Ternyata makan permen dapat membantu dan mencegah rasa ingin merokok. Dan pada saat kamu merasa asam pada mulut dan ingin merokok, maka segeralah kamu makan permen dan saat itu pula rasa ingin merokok kamu akan terhenti sementara. Oleh karena itu usahakan untuk menyiapkan permen disetiap tempat yang menjadi rutinitas kamu seperti dimeja tamu. Meja kerja, meja santai dan ditempat lainnya.

Minggu, 21 Agustus 2016

7 Dampak Negatif Mengintai Kamu Para Perokok Pasif, Yang Tidak Merokokpun Terkena Imbasnya



Tahukah kamu apa itu perokok pasif? Perokok pasif adalah seseorang yang tidak merokok secara langsung namun menghirup asap rokok dari orang-orang yang merokok di sekitarnya. Meski dia tidak secara langsung merokok, perokok pasif bisa ikut terkena dampak buruknya juga, dan bahkan hingga 3 kali lipat bahayanya. Semakin tinggi orang yang terpapar asap rokok maka semakin tinggi pula risiko gangguan kesehatan yang dialaminya. 

Disaat kamu dihembuskan oleh perokok, ternyata asap rokok tidak hilang begitu saja. Asap rokok akan tetap ada meski tidak terdeteksi oleh mata dan tercium oleh hidung. Berikut bahaya kesehatan yang mengacam para perokok pasif.


1.       Bahaya pertama pernapasan akan terganggu karena ikut menghirup asap yang beracun, dari mulai batuk sampai gangguan paru-paru

Ternyata asap rokok yang terhirup dapat menganggu fungsi paru-paru, meningkatkan produksi sputum dan batuk, serta menimbulkan ketidaknyamanan pada dada. Oleh karena itu perokok pasif dapat meningkatkan risiko timbulnya kanker paru-paru sebagai penyebab kematian yang signifikan pada orang dewasa. Perokok pasif juga dapat meningkatkan keparahan asma pada ana-anak. Penelitian telah menunjukkan bahwa sekitar 200.000 hingga 1 juta kasus asama pada anak-anak memburuk karena menjadi perokok pasif.

Jumat, 19 Agustus 2016

11 Alasan Kenapa Kamu Tidak Boleh Menonton TV


Saya mau Tanya, seberapa sering kamu menonton TV setiap hari ? menurut penelitian dari aneki.com, ternyata orang Indonesia rata-rata menghabiskan 19,7 jam didepan TV perminggunya. Samakah waktu ini yang kamu habiskan tiap minggu untuk membaca buku atau olahraga? Iya menonton TV tidak selamanya buruk, tapi terlalu banyak waktumu habis untuk itu juga tidak baik. Ini 11 alasan kenapa kamu harus jauh dari TV.

baca juga : cara mendongkrak kejantanan mu secara alami.


1.       Waktu yang kamu habiskan untuk menonton belum tentu sepadan dengan manfaat yang kamu dapatkan.

Nonton TV itu sama dengan racun! Kalau sudah ketemu serial favoritmu, kamu bahkan bisa menghabiskan sehari semalam didepan TV. Dan kamu tidak bisa mengerjakan hal lain sambil menonton, itulah ruginya. Coba deh kamu ukur lagi berapa jam yang kamu habiskan perhari untuk menonton TV. Dan manfaat apa yang kamu dapatkan dari situ selain perasaan ketagihan? Apakah dengan menonton acara itu pengetahuanmu akan bertambah signifikan? Belum tentukan?

Kamis, 18 Agustus 2016

Cara Mendongkrak Kejantananmu Secara Alami


Testosterone adalah nama yang diistilahkan sebagai hormon kejantanan dan testosteron tidak hanya dimiliki cowok saja karena tubuh cewek juga memproduksi hormon ini. mungkin karena cowok menghasilkan testosterone 20 kali lebih banyak dari pada cewek dan hormone ini sering dikait-kait dengan kejantanan.


Jadi demi kesehatan dan kebugaran tubuh kamu harus menjaga level testosterone. Dan apabila kamu  merasa kuarang bugar dan tidak mau mengalami gejala penuaan dini mungkin kamu hamu harus makan banyak-banyak jenis makanan berikut ini.


1.       Sosis

Sosis dari daging sapi olahan yang mengandung protein, lemak dan kolestrol. Pada dasarnya tubuh kamu membutuhkan  kolestrol dan lemak sebagai bahan pembuat testosterone maka untuk asupan kolestrol dan lemak yang cukup kamu harus memperbanyak makan daging—dagingan merah dari sapi maupun kambing. Jika kamu susah untuk memproduksi sendiri kamu bisa mengatasi keterbatasan tersebut dengan makan daging yang sudah dioalah menjadi sosis.

Rabu, 17 Agustus 2016

Manfaat Makan Cokelat, Kamu Semua Harus Tahu!


Semua orang pasti suka cokelat, apalagi anak-anak. Gambarnya saja sudah membuat kita tergiur untuk mencicipinya apalagi saat mencicipinya pasti kamu melahapnya. Rasa manisnya begitu khas, bercampur dengan sedikit rasa asin yang membuat kamu tidak bisa berhenti memakannya. Tapi ada juga sebagian kamu yang khawatir akan efek coklat terhadap berat badan. Dan pada akhirnya kamu pun akan membatasi diri dari konsumsi produk yang nikamat ini.


Kamu harus tahu bahwa coklat tidak hanya memberikan rasa yang lezat saja tapi berbagai penelitian telah membuktikan bahwa cokelat memiliki banyak kandungan yang berguna untuk kesehatan dan kecantikan tubuhmu. Yuk kita simak beberapa manfaat dari cokelat. 


1.       Cokelat baik untuk jantung

Makan cokelat hitam sebanyak 6,7 gram setiap hari dapat membantumu menjaga kesehatan jantung kamu. karena cokelat hitam tidak mengandung kolestrol, sehingga tidak akan membaut tekanan darah kamu naik dan lemak kamu menumpuk. Justru dapat membantu mengurangi tekanan darah dan risiko terkena serangan jantung atau stroke sebesar 39%. Selain itu cokelat hitam merupakan agen inflamasi yang menurunkan risiko penyakit kardiovaskular.

Selasa, 16 Agustus 2016

Manfaat Memiliki Jenggot dan Kumis Tebal, Cowok Wajib Baca!


Selain sunnah ternyata jenggot punya efek bagus untuk kesehatan, beda dengan kumis dalam islam kumis tidak sunnah, tapi menurut para ahli kumis juga punya efek baik untuk kesehatan wajah. Faktanya sebagian kaum hawa banyak yang menyukai cowok yang berpenampilan rapid an bersih, iya entah itu karena wajah atau dandanannya. Disisi lain ada juga kaum hawa yang tidak tertarik dengan cowok yang urakan, gondrong, kumis dan janggut yang menghiasi wajah. Terlepas dari penilain itu, sebenarnya untuk para cowok yang memilihara janggut memiliki keuntungan tersendiri untuk kesehatan.


Jadi dari pada kamu cukur jenggot terus setiap minggunya lebih baik kamu baca dulu manfaat yang bisa kamu dapatkan dari jenggot panjang dan terpelihara. Yuk kita simak manfaatnya!


1.       Hasil cukuran akan menimbulkan penyakit kulit atau suram.

Meski tidak terlalu seram tapi cukup menggangu penampilan kamu. pernah tidak kamu melihat bintik-bintik merah seperti jerawat kecil ditempat kumis atau janggut yang kamu cukur? Pasti pernah. Jadi itulah ruam atau folikulitis barbae yang muncul akibat pisau cukur yang kamu gunakan. Seberapa bagus pisau yang kamu gunakan tetap akan memunculkan ruam disekitar rambut yang kamu cukur. Itu karena adanya bakteri staphylococcus aureus yang menginfeksi kulit kamu.

Inilah Manfaat Sabun Batang Diletakkan Di Bawah Sprei



Ada fakta unik yang harus kamu tahu, apalagi buat kamu para ibu rumah tangga yang sering sprei tidurmu bau. Sabun biasanya digunakan saat mandi untuk membersihkan kulit tubuh dari debu dan juga kotoran. Selain itu sabun juga punya manfaat melembabkan dan menyegarkan. Dan ada juga beberapa orang telah membuktikan bahwa sabun batang memiliki khasiat yang menakjubkan. Mau tahu ? yuk kita simak. 

Apakah kamu pernah mengalami susah tidur ? malamnya kamu hanya bisa guling-guling dan tampa merasa ngantuk, mungkin saja kamu menderita RLS atau restless leg syndrome. Jika demikian lantas apa hubungannya dengan sabun batang ? nanti kamu pasti tahu, baca terus ya!


Oya pernahkah kamu merasa memiliki keinginan yang tidak tertahankan untuk selalu menggerakkan kaki, lengan atau anggota tubuh lainnya dan setelah melakukanya kamu akan merasa lebih nyaman ? ternyata keadaan ini bukanlah suatu kelainan yang disebabkan psikologis saja, seperti rasa gugup, stress atau juga insomnia.

RLS adalah kondisi neurologis atau juga gangguan yang berkenaan dengan sensasi dan gerakan dan biasanya berupa gejela kaki yang kejut-kejut sewaktu kamu tidur. Dan hingga kini belum ada ditemukan penyebab pasti dari RLS ini. tapi para peneliti menduga adanya RLS disebabkan karena ketidakseimbangan dopamine, suatu kimiawi yang dihasilkan otak yang akan mengirim sinyal ke otak untuk mengotrol pergerkan otot. Selain itu kekurangan zat besi bisa juga menyebabkan gangguan RLS.

Jumat, 12 Agustus 2016

Warning! Kebiasaan Buruk yang Harus Kamu Tinggalkan Mulai Sekarang!



Seharusnya setiap kegiatan yang kamu lakukan harus produktif. Dan janganlah melakukan aktifitas yang tidak perlu yang termasuk kebiasaan buruk. Sekarang suka atau tidak kebiasaan buruk itu jelas tidak baik buat kamu, baik secara mental, psikologis, emosional bahkah social. Sebagian kebiasaan buruk memang susah dihilangkan tapi selama kamu konsisiten pasti kamu bisa. Ini kebiasaan buruk yang harus kamu tinggalkan. 


1.       Makan saat stress

Sangat banyak orang mengalami kecenderungan untuk makan lebih banyak sewaktu sters, sedih, takut, atau bahkan senang. Yang jelas itu bukan karena lapar, tapi karena emosimu butuh pelampiasan. Dan makan saat stress memang membuat kamu lebih tenang, tapi perasaan itu tidak berlangsung lama. Dan makan bukanlah cara melampiaskan emosi yang sehat dan akan berpengaruh buruk pada pola makanmu.

Akibat Duduk Terlalu Lama. Olahraga tidak akan cukup menangkalnya!


Duduk merupakan aktifitas yang paling nayaman. Meskipun demikian duduk terlalu bisa juga membunuhmu. Sekarang coba tunjuk tangan siapa diantara kamu yang duduk lebih 8 jam sehari ? jika ada maka itu merupakan kabar buruk buat kamu, karena olahraga sekalipun tidak akan bisa menghilangkan efek buruk dari duduk kelamaan.


Ini faktanya, duduk terlalu lama akan meningkatkan risiko gangguan kesehatan, seperti kanker, diabetes dan juga penyakit jantung. Saya bukannya nakut nakutin tapi ini sebuah penelitian yang memriksa sekitar 70.000 kasus kanker menemukan bahwa duduk terlalu lama berhubung dengan 24% peningkatan risiko kanker usus, 32% peningkatan risiko kenker endometrium dan 21% peningkatan risiko kanker paru-paru.


Meskipun kamu olahraga rutin ternyata tidak bisa menghilangkan begitu saja risiko gangguan kesehatan yang disebabkan oleh duduk kelamaan. Bahkan kamu yang sudah melakukan latihan fifik secara rutin sesuai rekomendasi ternyata tetap memiliki risiko yang sama dengan mereka yang tidak beraktifitas fisik. Kenapa bisa ? yuk kita lihat.

1.       Duduk terlalu lama akan membuat berat badan naik. Yang akan memicu risiko penyakit.

Jika kamu duduk kelamaan maka kamu cuman membakar sekitar 1 kalori per menit. Kegemukan atau obesitas sudah terkenal sebagai faktor risiko dari berbagai penyakit kronis. Risiko kanker datang karena obesitas bisa meningkatkan penolakan terhadap insulin dan peradangan, dua dari banyak hal yang diketahui meningkatkan risiko kanker untuk orang-orang yang berat badannya diatas rata-rata. Ditemukan juga hubungan antara obesitas dan kekurangan vitamin D, yang bisa mengakibatkan peningkatan risiko kanker usus.

Rabu, 10 Agustus 2016

8 Makanan Beracun Kalau Dipanaskan. Ibu Rumah Tangga Atau Calon Ibu Rumah Tangga Harus Tahu!


Kamu ibu rumah tangga atau calon ibu rumah tangga harus tahu, karena sudah menjadi kebiasaan umum bagi ibu ibu untuk menghangatkan makanan sisa agar bisa dikonsumi kembali. Banyak alasan ada agar efektif dan efisien, ada juga agar menggugah selera makan. Dan kamu anak kos pasti pernah melakukan hal ini. ternyata tidak semua makanan aman ketika dipanaskan berulang bahkan justru berkurang kandungan zat vitamin atau proteinnya, bahkan bisa beracun.


Agar tidak membahayakan keluarga kamu yuk simak sama-sama.


1.       Berhentilah manghangatkan nasi sisa

Semua orang tahu bahwa nasi merupakan makanan wajib sehari-hari, karena kandungan karbohidrat dan kalorinya menjadikan sumber energy utama. Namun, ketika kamu memanaskan  kembali nasi sisa, maka akan menyebabkan pertumbuhan spora dan ketika suhu nasi tersebut mendingin kembali, maka spora tersebut akan berkembang biak. Spora ini akan menghasilkan bakteri dan kuman yang menyebabkan  diare dan muntah-muntah.

Selasa, 09 Agustus 2016

Kabar Gembira! Inilah Manfaat Kulit Manggis


Kabar gembira yang harus kamu tahu dari sekarang ternyata kulit manggis ada ekstraknya. Belakangan ini ekstrak kulit manggis sepertinya lagi ngetop dan tren sekali. Saking hitsnya sampai-sampai muncul game di platform android.


Meskipun demikian apakah kamu sudah tahu apa saja manfaat kulit manggis ? apakah kamu sudah tahu manfaat dari manggis secara keseluruhannya ? dan benarkah manfaatnya sehebat jigle iklan yang selalu nempel dikepala itu ? hehehe yuk kita cari tahu jawabannya.


1.       Kandungan buah manggis

Perlu kamu ketahui bahwa manggis adalah buah tropis asli Indonesia yang kaya manfaat. Kalau durian di Indonesia disebut dengan raja buah maka manggis ini disebut dengan ratu buah. Pohonnya bisa tumbuh mencapai 25 meter waw tingginya… selain itu buah ini juga disukai karena rasanya yang manis bercampur asam.

Inilah kandungan gizi dari  manggis, setiap 100 gram buah manggis mengandung 79,2 gram air, 0,5 gram protein, 19,8 gram karbohidrat, 0,3 gram serat, 11 mg kalsium, 17 mg fosfor, 0,9 mg besi, 14 IU vitamin A, 66 mg vitamin C, vitamin B 0,09 mg, vitamin B2 0,006 mg, dan terakhir vitamin B5 0,1 mg. sementara kulit manggis yang bewarna gelap keliatannya memang tidak menarik dan biasanya langsung kamu buang. Tapi tahukah kamu ternyata justru yang gelaplah yang mengandung berbagai senyawa yang kaya manfaat untuk kesehatan.

Senin, 08 Agustus 2016

Akibat Buruk Dari Kurang tIdur


Nonton bola, buat tugas sekolah atau tugas kuliah, nonton sinetron itulah hal yang sering buat kamu begadang. Ada pula anak remaja sekarang menjadikan begadang sebagai makanan sehari-hari. Menurut National Sleep Foundation, orang yang sudah baligh idealnya tidur antara 7-9 jam setiap malamnya. Nah kalau kamu biasanya tidur jam berapa ?


Tahukah kamu tidur dalam satu malam saja mungkin iya tidak akan berbahaya, tapi kalau sudah satu minggu ? atau begadang justru sudah menjadi kebiasaan kamu selama berbulan-bulan bahkan bertahun-tahun ? kalau sudah demikian maka  inilah akibat kalau kamu kurang tidur.


1.       Bisa stroke

Kurang tidur ternyata bisa mengakibatkan penyakit stroke. Dan menurut penelitian yang dilaksanakan pada tahun 2012, bahwa orang yang sudah baligh yang tidur kurang dari 6 jam maka dia punya risiko empat kali lebih besar terserang stroke dari pada mereka yang cukup tidur. Maka dari sekarang dari perlu hati-hati dalam mengatur jadwal keseharian kamu.

Minggu, 07 Agustus 2016

Warning! Ada 7 Penyakit Kelamin Pria Berbahaya Dan Seram


Kebanyakan kamu terlampau cuek soal penyakit. Apalagi penyakit soal kelamin. Padahal, peduli terhadap penyakit itu sangat penting apalagi kelamin merupakan ‘senjata’ utama buat kamu saat sudah menikah. Dan ada juga pria yang merawat senjatany dengan sangat hati-hati agr terhindar dari penyakit. Agar kamu terhindar dari segala bentuk penyakit kelamin maka saya akan berbagi info kesehatan tentang penyakit kelamin untuk kamu.

baca juga : 12 manfaat dari tidur telanjang. klik disini.


1.       Harpes 

Harpes merupakan virus yang bisa diobati namun tidak bisa disembuhkan, maksudnya suka kambuh-kambuhan. Harpes merupakan virus yang disebabkan oleh hubungan intim dengan orang yang punya penyakit yang sama. Virus ini tidak dapat disembuhkan tapi dapat diobati, seperti penyakit maag, gejelanya akan tampak luka lecet, berair dan kemerahan. Biasanya penyakit ini akan muncul setelah 5-10 hari berhubungan intim dengan penderita herpes juga.

12 Fakta Dari Manfat Tidur Telanjang, Bukan Bermaksud Tidak Sopan Atau Buka-bukaan


Ditengah masyarakat kita, tidur telanjang masih menjadi satu hal yang tabu, tetapi dibeberapa Negara tidur telanjang sudah menjadi sebuah kebiasaan. Dan yang pentignya lagi adalah kebisaan tidur seperti ini menyehatkan. Beberapa riset membuktikan bahwa tidur telanjang memiliki banyak manfaat diantaranya adalah :

baca juga : cegah serangan jantung di usia muda dengan tips ini. klik disini.


1.       Tidur telanjang membuat sirkulasi darah lebih lancar

Dengan tidur telanjang kamu akan mengurangi potensi tergesek, tertekan, bahkan terbelit baju karena kesempitan, dan hal ini berpengaruh terhadap tekanan darah dalam tubuh. Dan peredaran darah kamu akan menjadi ebih lancar sehingga membantu menurunkan risiko berbagai penyakit yang berhubungan dengan pembuluh darah penyakit jantung, hipertensi, varises dan lain sebagainya.

Cegah Serangan Jantung Di Usia Muda Dengan 9 Tips Ini


Dalam sebuah penelitian menunjukkan bahwa penyebab utama kematian terbesar di dunia saat ini adalah karena penyakit jantung. Bahkan menimpa mereka yang usianya masih muda. Penyakit jantung disebabkan adanya penyumbatan di pembuluh darah menuju jantung, yang mengakibatkan proses oksigenisasi otot jantung menjadi jauh sangat berkurang. Maka jika hal ini dibiarkan lama-kelamaan otot jatung menjadi rusak. Sehingga bisa memberi serangan yang mendadak serta mematikan. ‘Prof. Dr. dr. Budhi Setianto, SpJP, dari FKUI’.

Yuk kita jaga jantung sejak dini dengan tips ini.


1.       Jaga berat badan agar tetap idel

Sebenarnya bukan hanya untuk sekedar penampilan akan tetapi semata-mata demi kesehatan. Salah satu penyebab penyakit jantung adalah karena kelebihan lemak dalam tubuh. Kelebihan berat badan berarti jumlah lemak dalam tubuh kamu banyak dan dapat membahayakan kesehatan jantung. Terutama sekali lemak disekitar perut. So rutinlah berolahraga.

Senin, 01 Agustus 2016

Waspada! Kanker serviks pengacam hidup kaum hawa



Apakah kamu tahu apa itu kanker serviks? Perkenalkan inilah kenker serviks, kanker yang paling berbahaya yang bisa menyerang anak muda usia 20. Kanker serviks adalah kanker yang muncul pada leher Rahim atau yang disebut serviks. Kanker ini cnderung mengintai wanita yang sudah aktif secara seksual dengan rentang usia 30-40 tahunan. Sedangkan yang berumur 20-25 tahun masih kecil kemungkinan untuk bisa terjangkit ganasnya kanker serviks. Tapi ada baiknya kamu berhati-hati karena ini menyakut hidup atau mati. 

Jika benar demikian, terus bagaimana kanker serviks bisa terjadi? Bagaimana pencegahannya? Berikut penjelasannya.


1.       Penyebab utama adalah human papilloma virus (HPV) terutama HPV tipe 16 dan 18

Kamu harus tahu bahwa HPV adalah sekumpulan jenis virus yang beberapanya bisa menyebabkan kutil pada tangan, kaki, dan juga alat kelamin. Jadi virus ini banyak sekali tipenya, dari yang aman sampai yang berbahaya. Salah dua yang paling berbahaya dan 70 % menyebabkan kanker serviks adalah HPV tipe 16 dan HPV tipe 18. Kedua virus ini bisa memicu munculnya sel-sel yang abnormal untuk kemudian berubah menjadi kanker. Dan adapun virus ini menular melalui hubungan seksual, termasuk juga seks oral. Jadi sekarang kamu harus hati-hati.