Senin, 18 Juli 2016

Manfaat Buah Naga Untuk Kesehatan dan Kecantikan Kamu


Apakah kamu kenal dengan buah naga ? sangat banyak orang indonesia yang tidak kenal dengan buah yang satu ini, karena buah naga berasal dari mexico, amerika tengah dan amerika selatan. Di Indonesia sekarang ini sudah banyak orang yang membudidayakan buah naga dan juga dinegara asia lainnya. Kalau kamu melihat pohon yang berbentuk seperti kaktus serta memiliki bunga  dan bentuk bauh nya seperti alpukat maka itulah adalah pohon buah naga.


Supaya kamu tidak salah ciri khas dari pohon buah naga adalah buahnya yang bersisik berjumbai dan oleh karena itulah buah ini di sebut dengan buah sisik naga. Meskipun namanya seram karena mamakai istilah naga tapi ternyata buah naga ini memiliki sangat banyak sekali manfaat untuk kesehatan dan juga kesehatan kamu. Mau tahu apa saja manfaatnya ? yuk kita liat bersama.


1.       Mengatasi kolestrol

Waaw ternyata buah naga mempunyai kandungan senyawa vitamin B3, vitamin ini sendiri bermafaat mengatasi kolestrol yang tinggi. Maka dengan kamu meminum jus buah naga secara rutin maka kadar kolestrol yang ada pada tubuh kamu perlahan akan menurun.


2.       Diet

Tahukah kamu ternyata buah naga juga bisa membantu kelancaran dan kesuksesan program diet kamu. Jadi kalau kamu sedang dalam program diet maka buah naga merupakan pilihan yang tepat untuk berdiet. Kenapa ? karena buah naga memiliki banyak kandungan untuk mempercepat pembakaran lemak dalam tubuh kamu.

3.       Mengatasi sembelit

Tahukah kamu apa itu sembelit ? sambelit adalah terjadinya masalah pada system pencernaan tubuh. Maka dengan kamu mengosumsi buah naga secara rutin setiap hari maka akan membantu kamu untuk mengatasi masalah pencernaan tubuh, sehingga dengan demikian kamu tidak usah lagi takut lagi terkena sembelit.

4.       Merawat kesehatan mata

Siapa di antara kamu yang ingin matanya sakit ? tentu tidak ada. Tapi mata kamu berpeluang untuk sakit baik karena factor umur atau factor yang lainnya. Tapi tahukah kamu buah naga mampu merawat mata kamu, karena buah naga mempunyai kandungan senyawa betakarotein yang tinggi. Bahkah lebih tinggi dari pada yang terkadung dalam jus wortel. Jadi untuk kamu yang mempunyai masalah kesehatan mata, kamu dapat mengosumsi jus buah naga secara rutin agar mata kembali sehat.

5.       Sebagai anti aging

Buah naga dapat melindungi tubuh kamu dari serangan radikal bebas serta menjauhkan diri dari serangan penyakit kanker. Karena pada buah naga memiliki kandungan anti oksidan yang cukup banyak sehingga kamu bisa terhindar dari radikal bebas.

6.       Mengatasi jerawat

Untuk kamu yang jerawatan seperti saya ini maka buah naga adalah solusi yang tepat. Buah naga dapat membuat kamu lebih cantik dan juga segar, hal ini dikarnakan buah naga mampu mengatasi jerawat pada wajah kamu. Caranya sangat sederhana sekali, kamu hanya perlu menghaluskan buah naga secukupnya kemudian gunakanlah buah naga yang sudah dihaluskan untuk masker alami penghilang jerawat.

7.       Meningkatkan kekebalan tubuh

Buah naga sangat luar biasa, bayangkan saja vitamin c yang terkadung dalam buah naga sama dengan vitamin c yang terkadung pada buah jeruk atau kiwi. Jika demikian tentu saja buah naga dapat membantu kamu untuk meningkatkan sistim immune sehingga kamu tidak akan terserang penyakit.

8.       Kesehatan tulang dan gigi

Sangat banyak sekali manfaat dari buah naga dan kedelapan manfaatnya adalah untuk kesehatan gigi kamu. Karena buah naga memiliki kandungan alami fosfor dan kalsium yang mampu menjaga tulang gigi anak-anaka dan juga orang dewasa.

9.       Untuk kesehatan ibu hamil

Dengan mengosumsi secara rutin buah naga berarti kamu sudah turut serta memperhatikan proses pertumbuhan tulang dan gigi si anak kelak saat sudah dilahirkan.

10.   Mengurangi kemungkinan penyakit kanker

Semua orang tahu bahwa kanker merupakan penyakit yang berbahaya, selain itu penyakit ini sulit dan mahal untuk diobati, oleh karena itu kita dapat melakukan pencegahan dengan sering mengkonsumsi buah naga. Kandungan antioksidan didalam buah naga terbukti ampuh untuk mengurangi resiko kanker.

11.   Mencegah penyakit jantung

Penyakit jantung merupakan penyakit yang mematikan sama halnya dengan penyakit kanker. Oleh karena itu lebih baik kamu mengantisipasinya dari pada harus mengobati. Kandungan yang dimilki buah naga dipercaya berkhasiat untuk mengurangi resiko jantung pada manusia.

Itulah beberapa manfaat dari buah naga yang baik untuk kesehatan kamu. Jadi mulai dari sekarang jangan ragu lagi ya untuk mengosumsi buah naga agar kamu terhindar dari berbagai macam penyakit dan juga untuk kesehatan kulit. Satu lagi kamu harus bagikan tulisan ini agar teman teman yang lain juga dapat dari manfaat dari buah naga ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar