Jumat, 27 Januari 2017

13 Manfaat Urang Aring



Mungkin diantara pembaca ada yang mengira bahwa pohon urang-aring itu tinngi besar seperti pohon kayu putih. Keduanya memang biasa dijadikan minyak, namun jenis pohonnya berbeda jauh. Jika kayu putih termasuk tanaman berkayu keras, urang-aring ini merupakan rumput yang tumbuh liar di tepi jalan, tepi selokan atau lapangan berumput yang mendapat banyak sinar matahari langsung. Tanaman ini dapat tumbuh subur di dataran rendah sampai ketinggian 1500 meter di atas permukaan laut. 

Ciri-ciri tanaman urang-aring adalah batangnya berbentuk bulat dengan warna hijau kecokelatan, ditumbuhi rambut agak kasar berwarna putih. Daun urang-aring berwarna hijau, bentuknya bulat telur memanjang, ujung daun meruncing, pinggiran daunnya bergerigi halus atau hampir rata. Dan kedua permukaan daun berambut, serta terasa agak kasar. Bunga majemuk berbentuk bongkol kecil-kecil berwarna putih. Buahnya agak pipih memanjang, keras dan berbulu. Tanaman urang-aring bisa tumbuh hingga mencapai tinggi 80 centi meter.

Tanaman urang-aring ini memiliki nama latin Eclipta alba (L.) Hassk. dan berasal dari keluarga Compositae (Asteraceac). Di Indonesia sendiri, tanaman ini memiliki nama panggilan berbeda di tiap-tiap daerah. Diantaranya Goman, urang aring (jawa), te-lenteyan (Madura),; Daun sipat, keremak janten (Sumatera), Daun tinta (Banda). Di Cina, rumput ini juga sudah digunakan sebagai obat tradisional. Mereka menyebutnya Mo han lian. Di Indonesia herba urang-aring juga dijadikan sebagai obat untuk mengatasi berbagai penyakit seperti muntah darah, mimisan, kencing darah, berak darah, hepatitis, diare, pendarahan rahim, kurang gizi, keputihan, dan ubanan di usia muda.

Herba urang-aring memiliki rasa yang manis, sejuk dan asam. Sifat kimiawi tanaman ini berupa menghentikan pendarahan (hemostatic), menurunkan panas (antipyretic), dan anti racun (antitoxic). Herba ini masuk ke dalam meridian hati dan ginjal. Bagian tanaman yang sering digunakan sebagai obat adalah seluruh tanaman, baik dalam keadaan segar maupun kering. Kebanyakan diolah menjadi minyak untuk perawatan rambut.


Khasiat urang-aring untuk dunia kecantikan sangat banyak, terutama yang berhubungan dengan rambut, seperti perawatan rambut dan alis. Biasanya, untuk kecantikan yang digunakan adalah urang-aring yang sudah dalam bentuk minyak. Cara pembuatan minyak urang-aring akan saya jelaskan di bagian akhir artikel ini.

1.       Manfaat Minyak Urang-Aring untuk Rambut

Anak-anak yang lahir di tahun 80-an pasti tahu betul apa manfaat urang aring untuk rambut. Karena jaman dahulu di kampung sangat sulit mendapatkan minyak rambut seperti sekarang yang sudah beraneka jenisnya. Dulu, satu-satunya minyak rambut yang paling terkenal dan harga terjangkau ya minyak urang-aring ini. Bahkan sampai sekarang, saya masih ingat baunya.

Ø  Menghitamkan rambut

Meski tumbuhan ini berwarna hijau, namun ternyata di dalamnya terdapat kandungan zat pewarna hitam. Sangat masuk akan jika orang tua kita dulu menggunakanya untuk mendapatkan rambut hitam berkilau. Caranya cukup secara rutin menggunakan minyak urang-aring secara rutin. Baca juga cara menghitamkan rambut dengan bahan alami lainnya.

Ø  Penyubur rambut

Selain menghitamkan ternyata tanaman ini juga berkhasiat dalam menyuburkan rambut. Ambil satu genggam daun urang-aring dan lumatkan hingga halus. Tambahkan dua gelas air kemudian saring arinya. Embunkan air saringan tersenut selama semalaman. Gunakan ramuan ini di kulit kepala Anda sehari satu kali.

Ø  Menyuburkan alis

Selain dapat menyuburkan rambut, minyak orang-aring juga dapat menyuburkan alis. Caranya cukup oleskan minyak orang-aring secara merata pada bagian alis hingga mengenai kuitnya.

Ø  Mendinginkan kepala

Masih ingat dengan salah satu khasiat dari urang-aring ini? Ya, bersifat menurunkan panas. Jadi bisa juga digunakan untuk mendinginkan kepala yang panas.

Ø  Menghilangkan ketombe

Ketombe juga merupakan salah masalah kulit kepala yang dapat merusak keindahan rambut. Dengan menggunakan minyak orang-arin secara rutin, kulit kepala Anda akan terbebas dari ketombe. Sehingga ketika Anda memakai baju hitam, siapa takut?

Ø  Mengatasi ubanan

Uban adalah pertanda bahwa usia sudah semakin matang. Namun apa jadinya jika uban muncul di waktu usia relatif muda. Tentu ini akan mengurangi rasa percaya diri Anda. Untuk mencegah hal tersebut, rajinlah menggunakan minyak orang-aring dari sekarang. Baca juga cara menghilangkan uban dengan alami.

Sebenarnya masih banyak lagi manfaat minyak urang-aring untuk rambut. Namun jika diuraikan di sini akan terlalu panjang. Intinya sih sama saja, yaitu gunakan minyak uarng-aring secara rutin untuk menjaga kesehatan rambut Anda.


2.       Manfaat Urang Aring untuk Pengobatan

Saya yakin banyak yang belum tahu, bahwa urang-aring juga bisa digunakan sebagai obat tradisional. Bukan hanya mengurusi masalah rambut dan kulit kepala. Apa saja manfaat urang-aring untuk dunia pengobatan? Simak ulasannya di bawah ini:

ü  Mengobati gusi bengkak

Gusi bengkak akan mngakibatkan rasa sakit yang luar biasa. Namun semua itu bisa diobati dengan rambuan herbal orang-aring. Herba orang-aring segar dipanggang sampai kering, kemudian ditumbuk hingga halus. Tempelkan serbuk tersebut pada bagian gusi yahng sakit.

ü  Mengobati koreng di kepala

Koreng di kepala biasanya dialami oleh anak kecil yang masih belum paham mengenai kebersihan tubuh. Bila anak anda mengalaminya, jangan panik. Ambil herba Eclipta Alba secukupnya, kemudian direbus dengan air hingga mendidih. Sewaktu airnya masih hangat, gunakan untuk membasuh kepala. Ampasnya ditumbuk dan tempelkan pada koreng.

ü  Mengobati keputihan

Keputihan merupakan salah satu masalah kewanitaan yang sering dialami oleh sebagia besar wanita di dunia. Dan tanaman orang-aring ini ternyata punya khasiat untuk mengatasinya. Caranya ambil 30 gram eclipta alba segar ditambah sari (kaldu) ayam kemudian ditim, minum.

ü  Menghentikan mimisan

Mimisan adalah keluarnya darah dari hidung. Anak-anak sering mengalami hal ini tanpa sebab yang jelas. Biasanya orang tua dulu akan menggunakan daun sirih untuk mengatasi mimisan. Namun, jika tidak terdapat daun sirih, Anda bisa gunakan orang-aring sebagai alternatif. Caranya 1 genggam herba orang-aring segar ditumbuk lalu diperas airnya. Tambahkan 5 sloki air putih kemudian ditim biar panas. Minum air ramuan tersebut 2 kali sehari sehbais makan.

ü  Mengobati diare

Tanaman orang-aring juga dapat dijadikan sebagai obat alternatif untuk mengatasi diare. Caranya sangat mudah. Ambil 30 gram herba segar orang-aring kemudian direbus. Air rebusannya diminum.

ü  Batuk darah

Batuk darah merupakan pertanda ada yang tidak beres pada saluran pernapasan. Cara paling bijak adalah dengan menghubungi dokter agar ada pemeriksaan lebih lanjut mengenai apa yang sebenarnya terjadi. Namun jika tidak memungkinkan bisa menggunakan resep herba orang-aring sebagai alternatif. ambil 60 gram eclipta alba segar lalu dilumatkan dan airnya diperas. Air perasannya diseduh dengan air hangat, kemudian diminum.

ü  Muntah darah

Salah satu khasiat dari herba orang-aring ini adalah menghentikan pendarahan (hemostatic). Untuk emngatasinya, 120 gram herba segar dilumatkan, air perasannya ditambah air kencing anak kecil secukupnya, kemduian diaduk rata dan diminum (sumber: Iptek.net.id). Untuk yang satu ini sebaiknya Anda pikirkan matang-matang sebelum mencobanya. Terutama untuk yang muslim karena air kencing anak kecil termasuk najis.

3.       Cara Membuat Minyak Urang-Aring Sendiri

Minyak urang-aring adalah minyak yang didapat dari proses penyulingan herba orang-aring. Namun sekarang ini sudah banyak bibit urang-aring sehingga lebih mudah.

Bahan: 3 cc bbit minyak wangi, 100 cc paraffin, pewarna hijau secukupnya, bibit urang-aring secukupnya

Cara membuat:
§  Masukkan bibit minyak wangi, parafin dan bibit urang-aring ke dalam wadah yang agak besar. Aduk hingga rata.
§  Masukan pewarna hijau, aduk rata kembali.
§  Simpan campuran di atas dalam wadah botol yang tertutup rapat.
§  Cara memakainya, eluarkan seperlunya lalu oleskan pada rambut.

Demikian artikel tentang manfaat urang aring untuk kesehatan, kecantikan, perawatan rambut dan juga pengobatan tradisional. Semoga uraian di atas sedikitbanyak bisa bermanfaat bagi anda, menambah wawasan dan selalu ingat akan kebesaran Tuhan lewat ciptaannya. Baca juga :Manfaat bunga turi. klik disini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar